logo loading

Green Culture

5 Peralatan Rumah Tangga yang Banyak ‘Jajan’ Listrik

 Rabu, 07 Februari 2024

Ilustrasi. Tagihan listrik jadi salah satu pengeluaran terbesar dalam rumah tangga. Hal ini dikarenakan penggunaan beberapa peralatan rumah tangga yang mengkonsumsi banyak listrik. (PEXELS/Curtis Adams).


Denpasar. Tagihan listrik menjadi salah satu pengeluaran terbesar dalam kehidupan rumah tangga. Beberapa barang rumah tangga biasa lebih menghabiskan listrik dibandingkan yang lain.

Padahal, penggunaan listrik yang berlebihan bukanlah gaya hidup yang baik untuk lingkungan karena banyak dampak negatifnya. Karenanya, yuk mulai mengurangi penggunaan listrik yang berlebihan dan mencari peralatan yang hemat listrik.

Di sini, kami mencari tahu pengguna listrik terbesar di rumah dan menawarkan beberapa tip tentang cara menggunakannya seefisien mungkin untuk membantu kamu mengurangi tagihan listrik. berikut peralatan rumah tangga yang banyak mengkonsumsi listrik:

1. Air Conditioner

Air Conditioner atau AC yang digunakan untuk menyejukkan ruangan ternyata mengkonsumsi listrik yang lumayan besar, mulai dari daya 500 hingga 800-an watt. Untuk meminimalisir pengeluaran tersebut sebaiknya kamu lebih sering menggunakan udara alami atau kipas dengan watt rendah dan menghemat penggunaan AC seperti dinyalakan beberapa jam saja.

2. Setrika

Setrika listrik membutuhkan daya 200 hingga 300 watt per hari dan setrika uap membutuhkan 400 hingga 1.600 watt. Untuk meminimalisir pengeluaran, sebaiknya menggunakan setrikaan sejarang mungkin atau saat pakaian benar-benar perlu di setrika.

3. Water Dispenser

Water dispenser yang digunakan untuk memudahkan menuang air, ternyata menghabiskan sekitar 500 watt tergantung merek dispenser yang digunakan. Untuk meminimalisir pengeluaran nyalakan fitur dispenser saat diperlukan saja. Jadi jika tidak membutuhkan fitur pemanas maupun fitur pendingin sebaiknya dispenser tidak menggunakan ke listrik.

4. Microwave

Microwave yang berfungsi memanaskan makanan membutuhkan daya listrik sebesar sekitar 1.000 watt. Sangat besar bukan? Untuk menghemat pengeluaran gunakan microwave pada saat benar-benar membutuhkan dan menggunakan fitur pengatur daya.

5. Air Fryer

Air fryer adalah alat penggoreng yang dapat menurunkan kalori dan kandungan lemak pada makanan, namun di samping keunggulan pasti ada pula kekurangannya. Air fryer membutuhkan daya listrik di atas 1.000 watt. Nah, untuk meminimalisir gunakan air fryer satu hari sekali atau carilah air fryer dengan daya listrik yang cukup kecil.


Wartawan : Hanna Patricia M Lubis

Komentar

Terpopuler