logo loading

Green News

PLN Sambung Listrik Bajopulau ke Pulau Sumbawa, Semoga Nggak Byarpet Ya!

Bajopulau merupakan desa berpenduduk 517 jiwa yang selama ini tidak dapat menikmati listrik selama 24 jam penuh.

 Selasa, 05 Maret 2024

PLN menyambungkan listrik Bajopulau, desa di Kabupaten Bima, dengan sistem kelistrikan utama di Pulau Sumbawa. Sehingga, suplai listrik di desa terpencil itu menyala selama 24 jam. (PEXELS/Johannes Plenio).


Denpasar. PT PLN (Persero) menyambungkan listrik Bajopulau di Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), dengan sistem kelistrikan utama di Pulau Sumbawa. Ini artinya, 517 warga di desa terpencil di Bajopulau sudah bisa menikmati listrik 24 jam.

Selain itu, kehadiran Saluran Udara Tegangan Menengah (SUTM) 20 kilo Volt (kV) mampu menyetop pengoperasian Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) yang sebelumnya menjadi satu-satunya sumber pasokan listrik di pulau terpencil itu.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan sebagai BUMN, PLN terus berkomitmen untuk menghadirkan keadilan energi bagi seluruh rakyat Indonesia, sekaligus melakukan dekarbonisasi. “Melalui dekarbonisasi ini, kami berkomitmen meningkatkan keandalan suplai listrik bagi masyarakat di pulau tertinggal, terluar, terdepan (3T),” ujarnya dikutip dari situs resmi pln.co.id, Minggu (3/3).

Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) NTB Sahdan mengapresiasi keberhasilan PLN dalam melistriki Bajopulau lewat interkoneksi kabel udara dari sistem Tambora. Ia berharap suplai listrik 24 jam mampu menunjang aktivitas warga setempat.

“Saya kira sangat penting terkait listrik ini, karena masyarakat Bajopulau berprofesi sebagai nelayan, di mana mereka membutuhkan listrik untuk menunjang usaha mereka. Ke depan, Bajopulau akan bangkit jadi sebuah perekonomian baru di NTB,” tuturnya.

General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTB Sudjarwo menambahkan listrik selama sehari penuh di Bajopulau akan meningkatkan produktivitas masyarakat dan dapat meningkatkan perekonomian desa dan mendorong tumbuhnya sektor bisnis.

“Juga membantu anak-anak di pedesaan bisa belajar lebih baik dan menjadikan masyarakat beribadah menjadi lebih tenang,” imbuhnya seraya menjelaskan selain Bajopulau, Dusun Pasir Putih juga ikut tersambung dengan kelistrikan Pulau Sumbawa.


Wartawan : Gungsri Adisri

Penulis : Gungsri Adisri

Komentar

Terpopuler