logo loading

Green News

Waduh, Shanghai Dihantam Dua Kali Topan dalam Sepekan Terakhir

Shanghai dihantam topan Pulasan dan topan Bebinca

 Sabtu, 21 September 2024

Shanghai dihantam topan Pulasan dan topan Bebinca (dok.NBC News)


Shanghai. Pusat keuangan China, Shanghai, menghadapi cobaan besar pada Jumat (20/6). Sebanyak 112.000 penduduk Shanghai dievakuasi akibat amukan Topan Pulasan yang memicu cuaca ekstrem dengan hujan lebat berintensitas tinggi yang belum pernah terjadi sebelumnya. 

Fenomena topan di Shanghai mempertegas dampak perubahan iklim yang semakin sering terjadi. Menurut laporan pemerintah setempat, sebanyak 649 kapal harus dievakuasi atau ditarik kembali ke pelabuhan untuk mencari perlindungan, 54 layanan kereta terpaksa dihentikan, dan operasional 26 kapal feri dihentikan.

Mengutip Antara, curah hujan mulai melonjak sejak pukul 02.00 waktu setempat pada Jumat, dengan curah hujan rata-rata mencapai 73,28 milimeter hingga pukul 09.00 pagi. Dari 614 stasiun cuaca yang ada, 151 di antaranya melaporkan curah hujan dengan tingkat tinggi atau cuaca ekstrem.

Topan Pulasan merupakan topan ke-14 yang menghantam China di tahun ini. Topan Pulasan mendarat di Shanghai, sekitar pukul 21.45 pada Kamis (19/9) setelah sebelumnya menghantam Provinsi Zhejiang. 

Intensitas cuaca ekstrem sebagai akibat dari perubahan iklim terus meningkat. Topan Bebinca, topan ke-13, menghantam Shanghai lebih dulu pada Senin (16/9) lalu. Bebinca merupakan topan terkuat yang menerjang Shanghai dalam 75 tahun terakhir.


Wartawan : Akshara Abraham

Penulis : Akshara Abraham

Komentar